Senin, 18 Juni 2018

Kenangan Indah Dev Tahfidz JHQ



Kenangan indah devisi tahfidz JHQ


Jam’iyyah Hafazhah Al-Qur’an (JHQ) adalah keluarga penghafal Al-Qur’an mahasiswa IPTIQ dan IIQ jakarta yang berasal dari daerah Jateng. Organisasi ini telah berdiri selama 33 tahun yang lalu oleh para senior IPTIQ dan IIQ yang berasal dari Jateng.



Dev Tahfidz Jam’iyyah Hafazhah Al-Qur’an terbentuk karena memang sebagai bagian dari susunan kepengurusan JHQ itu sendiri. Adapun kepengurusan masa bakti 2017-2018 dibawah pimpinan bu Aghni Apiyani kamilah yang menjadi penanggung jawabnya. Dev Tahfidz ini terdiri dari beberapa anggota diantaranya: saya sendiri, kang Zuhri, kang Ali M, kang Dedi, mba Labiq, mba Rizqy, mba Kuni, mba Nadhif dan mba Uswah.


Kami anggota Dev Tahfidz mempunyai perjalanan yang indah dan mengesankan, terutama bagi pribadi penulis sendiri. Perjalanan kami dimulai sejak kami dilantik di Masjid At-Taqwa Pondok Pinang, dari situ kami menyelenggarakan beberapa hal yang menjadi konsen tanggung jawab kami, yaitu menciptakan efen-efen khataman dan program yang lainnya.

Dalam berbagai efen tersebut kami upayakan supaya tidak Cuma khataman tetapi kita juga mendapatkan berbagai motivasi dari Shahibul Bayt-nya yang tidak lain adalah para pendahulu kita. Diantara berbagai efen yang berhasil kami partisipasikan khataman didalamnya diantaranya adalah :

1.      Acara Pelantikan Pengurus Masa Bakti 2017-2018
Meski belum resmi kami dilantik sebagai Dev Tahfidz, kami telah berpatisipasi menyelenggarakan khataman dalam acara pelantikan tersebut.


2.      Acara Maulid dan Harlah JHQ-33
Efen berikutnya yang kami ikut berpartisipasi didalamnya adalah acara Peringatan Maulid Nabi dan Harlah JHQ yang ke-33. Disana dibacakan Al-Qur’an 30 juz sebelum acara inti peringatan tersebut. Info secara lengkap baca di: http://www.kabarjhq.com/2017/12/harlah-jhq-ke-33-dihadiri-para-qari.html


3.      Silaturrahim ke Bapak Fuad Falahuddin
Alhamdulillah kami juga bisa bersilaturrahim dirumah para senior JHQ yang kemudian kami namai “Silaturrahim Qur’ani” selain mengaji di ndalem beliau kami juga Ngangsu Kaweruh (menuntut ilmu) adapun mengenai nasehat-nasehat dan ilmu yang didapat dari beliau bisa dibaca di: http://www.kabarjhq.com/2018/01/kh-fuad-apresiasi-semaan-bulanan-perdana.html




4.      Silaturrahim ke Bapak Fathul Amam
Silaturrahim Qur’ani berikutnya bertempat di ndalem pak Fathul Amam, senior JHQ yang pernah menjuarai MTQ Nasional. Disana kita juga mendapatkan berbagai ilmu yang sangat bermanfaat dan memacu motivasi kami untuk selalu menempa diri agar menjadi pribadi yang lebih baik. Selengkapnya baca: http://www.kabarjhq.com/2018/02/mewarnai-masyarakat-dengan-al-quran.html




5.      Silaturrahim ke Bapak Shofyan Hadi
Acara ini terselenggara tanggal 25-Maret-2017. Selain senior JHQ beliau juga sebagai Dosen IPTIQ, beliau juga pernah menjuarai MTQ Internasional di Arab Saudi dan juga sebagai kepala dosen keagamaan di UNPAM, dari beliau kami banyak belajar bagaimana sukses tahfidz dan sukses akademik, apa yang menjadi motivasi kita bersama. Meski diawal sempat pesimis karena sampai jam 09:00 masih sepi dan akhirnya saya nekat mengawalinya, namun bersyukur sekali karena ternyata banyak kawan-kawan yang dapat hadir..hehe makasih....




6.      Acara Peringatan Isra’ Mi’raj
Acara ini terselenggara atas kerja sama JHQ dan masjid Istiqomah Serua ciputat. Acara ini sangat berkesan bagi kami anggota JHQ, bagaimana tidak? Biasanya hanya disimak kawan-kawan saja tetapi didalam acara tersebut kita disimak oleh masyarakat luas. Banyak hikmah yang kami dapat dari kerja sama tersebut, mulai dari bagaimana bermasyarakat, dan bagaimana kerjasama yang apik. bisa di baca di http://www.kabarjhq.com/2018/04/jhq-akan-gelar-festival-anak-sholeh.html


Selain mengadakan khataman sebagaimana di sebutkan diatas, kami juga mengadakan Mujahadah Mingguan untuk putri, karena teman-teman putri relatif lebih lama di asramanya sehingga lebih mudah ketika mengadakan acara bersama.

Selanjutnya kami juga mengumpulkan beberapa motivasi tahfidz yang di share setiap harinya, baik dari kami pribadi maupun dari kalam-kalam ulama’. Meski tidak berjalan lebih dari lima puluh kalam tetapi paling tidak bisa sebagai acuan Dev Tahfidz berikutnya jika ingin melakukan hal yang sama.


Banyak sekali sektor-sektor yang bisa digarap Dev Tahfidz sebetulnya, Mulai dari pendampingan tahfidz, pelatihan mebaca Al-Qur’an, diskusi tajwid dan qira’at dan lain sebagainya, tetapi karena keterbatasan kemampuan kami dan juga keterbatasan waktu, maka hal tersebut belum mapu terwujudkan. Semoga bisa di wujudkan oleh Dev Tahfidz berikutnya, karena Ciri khas dan Koor Kompetensi JHQ adalah Al-Qur’an-nya itu sendiri.

Kami berterima kasih sekali kepada bu Aghni yang telah mempercayakan hal yang berat ini kepada kami, kami yakin dalam usaha maksimal kami tetap saja terdapat kekurangan, karena “Tak ada gading yang tak retak” tidak ada sesuatu yang sempurna. Kami atas nama Dev Tahfidz meminta maaf atas segala kekurangan tersebut, baik kepada para senior, Bu Ketum, dulur-dulur devisi yang lain dan kepada semua anggota JHQ, kami memohon maaf yang sebesar-besarnya, dan harapannya semoga kedepannya bisa lebih baik.

Saya pribadi mungkin merasa sudah maksimal mengemban amanah ini meskipun banyak kekurangan disana-sini, saya atas nama pribadi meminta maaf kepada teman-teman anggota Dev Tahfidz jika dalam kerja sama yang kita jalin selama ini saya kurang maksimal, mengjengkelkan, atau bahkan sok peduli dan lain sebagainya. Sekali lagi saya minta maaf. begitu pula jika kalian ada kekhilafan saya sudah memaafkan sebelum kesalahan itu terjadi.

Akhir kata, bagaimanapun perjuangan akan tetap mengalir pahalanya jika ada yang melanjutkan tongkat estafet perjuangan tersebut, selama tongkat perjuangan itu masih dibawa maka selama itu pula kami akan mendapat cipratan pahalanya. Jangan sungkan-sungkan untuk meminta bantuan, diskusi atau apapun tentang perjuangan ini, karena kita berjuang untuk kita dan juga JHQ kita tercinta. Semoga apa yang kita perjuangkan dicatat sebagai amal shalih, amin.....

 maaf masih prematur, insyaallah akan disempurnakan setelah mendapat Fhoto-fhoto yang lain. temen-temen bisa send your best picture to: Munthahaahmad93@gmail.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar